IBX582A8B4EDEABB Cara Menulis Huruf Kapital yang Baik dan Benar | Info Absurditas Kata Cara Menulis Huruf Kapital yang Baik dan Benar - Info Absurditas Kata
Beranda · E-Mail Koran · Info Lomba · Kiat Menulis · Adsense · SEO Youtube · Jasa · Toko · Blog

Cara Menulis Huruf Kapital yang Baik dan Benar

Menulis Huruf Kapital Sesuai EYD merupakan aturan baku dalam menulis huruf kapital. Kebanyakan huruf kapital akan membuat orang berasumsi Anda sedang marah atau papan ketik Anda sedang error :D

Cara Menulis Huruf Kapital yang Baik dan Benar Sesuai EYD

Berikut ini beberapa cara menulis huruf kapital yang baik dan benar sesuai EYD. Simak yuk...
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama kata pada awal kalimat. Contoh: Ibu membaca info lomba di Info Absurditas Kata.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama dalam kata dan ungkapan yang berhubungan dengan agama, kitab suci, dan Tuhan, termasuk kata ganti untuk Tuhan. Contoh: Hindu, Islam, Quran.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama gelar kehormatan, keturunan, dan keagamaan yang diikuti nama orang. Contoh: Haji Agus Salim, Sultan Hasanuddin, Nabi Adam, Imam Hanafi
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama jabatan dan pangkat yang diikuti nama orang, nama instansi, atau nama tempat. Contoh: Presiden Soeharto, Gubernur Aher, Profesor Sadun.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama unsur-unsur nama orang. Contoh: Absurditas Malka, Sadun Suradun, Rajo Langit, Semidang Rindu.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama bangsa, suku, dan bahasa. Contoh: suku Dayak, bahasa Cina.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama tahun, bulan, hari, hari raya, dan peristiwa sejarah. Contoh: bulan Juli.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama khas dalam geografi. Contoh: Teluk Benoa, Danau Putih.
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama nama resmi badan, lembaga pemerintah dan ketatanegaraan, serta dokumen resmi. Contoh: Majelis Permusyawaratan Rakyat
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama kata penunjuk hubungan kekerabatan, seperti bapak, ibu, saudara, kakak, adik, dan paman yang dipakai sebagai kata ganti atau sapaan. Contoh: Kapan Abang pulang? Siapakah orang itu, Pak?
  • Huruf kapital dipakai sebagai huruf pertama kata ganti Anda. Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh berikut. Contoh: Apakah Anda sedang sakit?
Cara Menulis Huruf Kapital Sesuai EYD

Cara menulis huruf kapital sesuai EYD di atas semoga memberikan info yang cukup buat kita semua. Selamat menulis :) 

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Cara Menulis Huruf Kapital yang Baik dan Benar"

Post a Comment

Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar