IBX582A8B4EDEABB Template Blogger Terbaik untuk Google Adsense, Template High CTR High CPC | Info Absurditas Kata Template Blogger Terbaik untuk Google Adsense, Template High CTR High CPC - Info Absurditas Kata
Beranda · E-Mail Koran · Info Lomba · Kiat Menulis · Adsense · SEO Youtube · Jasa · Toko · Blog

Template Blogger Terbaik untuk Google Adsense, Template High CTR High CPC

Tadi malam seorang sahabat bertanya tentang template blog untuk Google Adsense, sebaiknya pakai template apa? Hmmm… Template blogger untuk Adsense kira-kira seperti apa ya? Kalau berdasarkan pengalaman saya, beberapa hal di bawah ini mungkin perlu diperhatikan ketika kamu memokuskan diri untuk ngeblog dan nyari duit dari GA.

Template Blog untuk Google Adsense banyak sekali kriterianya, ada yang menilai berdasarkan HTML, ada yang menilai berdasarkan bla bla bla. Saya tidak akan berbagi mengenai semua itu, saya akan berbagi pengalaman saja. Yuk mari.

Template Blogger untuk Google Adsense 

Beberapa hal yang harus diperhatikan berkaitan dengan template blog untuk Google Adsense adalah sebagai berikut:
  • Bila masih dalam tahap mendaftar Adsense, gunakan  saja template default blogger yang dilengkapi dengan widget-widget wajib blogger
  • Template yang sidebarnya 300px dan ada header untuk iklan baner horizontal. Kedua iklan tersebut memberikan CPC dan CTR tinggi.
  • Template harus user friendly, artinya memberikan kemudahan pada visitor untuk melakukan navigasi atau berselancar di blog, mulai dari navigasi halaman, navigasi perlabel, back to tup dan seterusnya.
  • Template harus menampilkan trust element berupa about us, disclaimer, privacy policy, elemen sosial media, dan seterusnya.
  • Template blogger Adsense terbaik harus memungkinkan penempatan iklan yang strategis.
Beberapa hal di bawah ini harus dihindari atau diminimalisir oleh blogger bila ingin berjuang mencari duit GA di blog. Dari sekian banyak saya ambil salah satu contoh, yaitu template yang headernya tidak bisa dipasangi iklan, ada banya bagian header yang hanya diisi oleh judul blog (baik di kiri, tengah, maupun kanan) sementara sisi lain judul dibiarkan kosong. Sebisa mungkin edit dan tempatkan iklan di bagian header.

tips blogging adsense

Sebenarnya template terbaik itu harus kamu buat sendiri (maksudnya pakai template gratisan saja kemudian ulik dan sesuaikan dengan blog) lalu perhatikan apakah memberikan peningkatan earning adsense atau tidak. Saya juga telah banyak sekali merombak template ini, sampai pada titik ini earningnya kian bertambah.

Sekian sharing saya mengenai template blogger untuk GoogleAdsense, bila ingin menambahkan atau berbagi silakan berkomentar. Sampai jumpa lagi di tips blogging adsense berikutnya.

Artikel keren lainnya:

Belum ada tanggapan untuk "Template Blogger Terbaik untuk Google Adsense, Template High CTR High CPC"

Post a Comment

Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar