Dalam rangka pencarian Talenta Kreatif yang baru dibidang broadcasting Audio Visual, dalam memperkaya konten Liputan Event Kreatif yang ada di seluruh Kota di Indonesia, Agenda Kota menghadirkan “Video Creative Reporter Competition, sebuah kompetisi Liputan Event kreatif bersifat umum yang melibatkan netters tanah air termasuk para Pelajar dan Mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan dalam bidang Jurnalistik dan memberikan wadah kreatifitas dalam berkarya.
Dengan semakin mudahnya akses informasi melalui internet utamanya sosial media, dengan ini kami berinisiatif untuk mengadakan kompetisi creative reporter ini. Yang nantinya akan di publikasikan di Channel youtube.com/agendakotaTV dan www.agendakota.tv
Kategori Liputan Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
1. Liputan Event
2. Liputan Kuliner
Cara Pendaftaran Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Like Facebook agendakota (fb.com/agendakota) & Follow Twitter agendakota (@agendakotaID) & instagram.com/agendakota
- 1 TIM terdiri dari 3 Orang, yaitu : Reporter, Kameramen, Creative I Producer. Dengan mencantumkan ldentitas yang masih berlaku
- Minimal 2 (Dua) Liputan Event dengan tema BEBAS
- Setiap TIM harus mempersiapkan 3 foto saat melakukan liputan, sebagai bukti dokumentasi.
- Durasi video Liputan maks. 5 (Lima) Menit.
- Setiap Liputan wajib menampilkan template Opening (Starting) dan Closing (Credits) yang sudah ditentukan dan disediakan panitia :
- Format Hasil Liputan: Kami anjurkan untuk menggunakan Format HD 1280 x 720 mov/avi/mp4.
- Upload ke – dropbox.com lalu kirimkan link ke e-mail: redaksi.g.aqendakota.co.id dengan format : Subject : Video Creative Reporter Competition [Nama TIM], Cantumkan Nama dan Profile TIM disertai dengan ldentitas dan foto tim terbaru.
- Video Liputan di Unggah di Channel youtube.com/ Dan peserta wajib men-share Link Video di akun social medianya dengan Mention akun agendakota dengan #VideoCreative #ReporterCompetition
- Download Templete : [ Bumper ] [ Credit ]
- Tahapan Kompetisi Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Proses seleksi Video Reporter Creative Competition berlangsung selama 2 bulan dengan melalui tahapan berikut :
- Pembukaan Kompetisi : 10 Januari 2015
- Batas Akhir Pengiriman Video : 28 Februari 2015
- Masa Seleksi video peserta : 1 – 9 Maret 2015
- Pengumuman Pemenang : 10 Maret 2015
- Lokasi Kompetisi : di Seluruh Kota Di indonesia
Kriteria Penilaian Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Kreatifitas, Originalitas, inovasi, ide dll 40%
- Teknik Jurnalistik (Pengambilan Gambar, Editing, Reportase dll) 40%
- Most Popular in Media Social (Comment, Share, Likes, view) 20%
Juri Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Yoris Sebastian (Founder OMG Marketing Communication)
- Dito Chrisdianto (Founder IDENESIARAYA Marketing Communication)
- Dinda Natamelia (Executive Producer JTV Surabaya)
Hadiah Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Semua Peserta Berkesempatan menjadi yang terbaik dalam kompetisi ini, berikut reward yang diberikan kepada para pemenang :
- 3 Pemenang Mendapatkan Smartphone dari Smartfren Senilai Rp. 2.000.000,-
- Uang Tunai sebesar 1juta, 750Ribu, 500Ribu untuk Masing-masing Pemenang
- Voucher Menginap di Harris Hotel Malang untuk masing-masing Pemenang
- Review Pemenang di Media AgendaKota.co.id dan Youtube.com/agendakotaTV
- Review Pemenang di CITYMAGZ (Surabaya- Bali)
- Special Merchandise dari Agenda Kota TV
- Kontrak Kerja untuk 3 Pemenang Terbaik selama 6 Bulan
- The Most Creative &Popular on Social Media – Uang Tunai Rp. 250.000,• (Sertifikat, Merchandise Agenda, Produk Sponsor)
Syarat dan Ketentuan Lomba Video Creative Reporter Agendakota.Tv
- Seluruh materi yang sudah dikirim tidak akan dikembalikan oleh pihak panitia, dan menjadi milik AgendaKota untuk database yang akan ditayangkan di Youtube Channel AGENDAKOTA di AgendaKota TV http://youtube.com/agendakotaTV
- Karya merupakan tanggung jawab dari peserta, termasuk penggunaan model, musik, atau properti dalam klip.
- Video diunggah dalam format .MP4 atau link dengan resolusi minimal 720p dan berdurasi maksimal 5 menit.
- Setiap peserta hanya berhak atas 1 (satu) Gelar Juara.
- Pemenang 1 s/d 3 akan diumumkan pada tanggal 10 Maret 2015 dan pengumuman pemenang utama akan diumumkan di portal www.agendakota.co.id
- Video yang tidak mengikuti syarat dan ketentuan, maka akan di DISKUALIFIKASI oleh panitia.
- Keputusan Dewan Juri MUTLAK dan tidak bisa di ganggu gugat.
http://www.agendakota.tv/register/
Belum ada tanggapan untuk "Info Lomba Video Creative Reporter Agendakota.tv (DL 28 Februari 2015)"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar