Pertunjukan Teater “Universitas Orang-orang Mati”
Taman Budaya Jawa Tengah, Sabtu - 21 Juli 2014
Universitas Orang-orang Mati dihadirkan dalam kemasan penuh dengan musik/bunyi/nyanyian dan sensasi visual sebagai bagian dari unsur pembangun pertunjukannya. Musik/bunyi/nyanyian diciptakan dengan iringan alat-alat musik; piano, gitar, musik elektronik, alat tiup dan alat pukul yang bertujuan untuk mempertegas peristiwa, pengiring peristiwa, jembatan peristiwa, penambah tekanan dramatik dan bungkus keindahan nada. Sensasi visual dibangun dengan tata pentas/panggung yang diisi dengan benda-benda/properti yang berpindah/dynamic scenery, property dan handproperty yang simbolik, tata cahaya yang ekspresif, karakter tokoh yang diciptakan dengan bentuk theatrical characterdalam rias wajah dan kostum, gerakan/adegan-adegan choral atau mass yang ditonjolkan berpadu dengan penampilan tokoh tunggal, aktor-aktor bergerak penuh energi, menari dan menyanyi dengan atraktif dan spontan untuk menghadirkan gambar-gambar panggung yang dinamis.
Karya dan Sutradara: Irwan Jamal
Peraih Hibah Seni Kelola 2014 – Kategori Pentas Keliling
Hari I:
Sabtu, 21 Juni 2014
Teater Arena, Taman Budaya Jawa Tengah
20:00 WIB
Hari II:
Selasa, 24 Juni 2014
Gedung Societet Yogyakarta
20:00 WIB
Hari III:
Jum’at, 27 Juni 2014
Sekolah Tinggi Kesenian Wilwatikta (STKW) Surabaya
20:00 WIB
Terbuka untuk umum
Info Absurditas Kata Lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Pertunjukan Teater "Universitas Orang-orang Mati" (Sabtu, 21 Jun 2014)"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar