Syarat & Ketentuan Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015
- Peserta Warga Negara Indonesia.
- Foto bertema wisata atau budaya dengan lokasi di Kabupaten Karanganyar.
- Karya foto yang diambil di luar lokasi Kabupaten Karanganyar otomatis dinyatakan gugur.
- Peserta dapat mengirimkan paling banyak 3 karya.
- Karya yang dikirimkan HARUS BERWARNA, hasil karya sendiri, tidak sedang diikutsertakan dalam lomba sejenis, belum pernah dinyatakan menang dalam lomba foto sejenis.
- Karya yang dikirimkan dilarang keras berbau sadisme atau pornografi.
- Dilarang menggunakan teknik infared dan menambah atau mengurangi elemen foto. Editing yang diizinkan sebatas croping, burning dan dodging.
- Foto yang diunggah tidak boleh terdapat “watermark” atau identitas foto.
- Mempertahankan metadata (EXIF).
- Penggunaan model diizinkan, tetapi panitia tidak bertanggung jawab apabila dikemudian hari muncul permasalahan antara/ pemenang dengan model.
- Periode waktu pengambilan gambar tahun 2013 s/d 2015.
- Karya yang masuk menjadi hak milik Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karanganyar untuk digunakan sebagai materi promosi pariwisata atau lainnya dengan mencamtumkan nama fotografer dibelakang foto.
- Peserta yang mengikutsertakan karyanya pada lomba ini, dianggap menerima dan menyetujui seluruh persyaratan.
- Keputusan Dewan Juri adalah mutlak dan tidak dapat di gangggu gugat.
Mekanisme Pengiriman Foto Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015
- Foto dikirimkan dalam bentuk cetakan ukuran 12 R dan file digital dalam CD dengan format JPEG, sisi terpanjang minimal 2500 pixels. Di belakang foto ditempel tulisan : Judul, lokasi, nama fotografer, alamat, telepon (HP), dan fotokopi KTP.
- Pengiriman foto 23 Februari – 17 April 2015 melalui pos atau diantar ke Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karanganyar Komplek Perkantoran Cangakan Karanganyar Telp. (0271) 495439.
Penjurian & Pengumuman Pemenang Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015
- Penjurian dilakukan oleh fotografer profesioanal dan praktisi pariwisata yang dilaksanakan pada tanggal 21 dan 23 April 2015.
- Pemenang diumumkan tanggal 24 April 2015 di papan pengumuman Kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Karanganyar, Facebook pesona wisata karanganyar, web www.karanganyarkab.go.id dan melalui telepon (HP) pemenang.
Hadiah Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015
- Juara I Rp. 2.500.000,-
- Juara II Rp. 1.500.000,-
- Juara III Rp. 1.000.000,-
Kontak Panitia Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015
- Sunarto : 081 393 840 128
- Wiji : 081 393 067 071
- Yanto : 082 177 479 958
Info Absurditas Kata Lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Info Lomba Foto Destinasi Wisata & Budaya Kabupaten Karanganyar 2015 (DL 17 April 2015)"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar