Lowongan Cerpen, Puisi dan Esai di
Jurnal Literasi #KampusFiksi Basabasi.co merupakan kabar bagus untuk para penulis cerpen, puisi dan esia di Indonesia. Media yang menerima tulisan dan memberikan honor bertambah satu :D
Penerimaan naskah Jurnal Literasi sudah diterima sejak tanggal 20 Maret 2015. Tentu tidak ada batasan waktu dalam pengiriman naskah. Kamu boleh mengirim kapan saja dan sebanyak apa pun. Berikut ini syarat dan ketentuan yang harus kamu ikuti jika berminat mengirim puisi, cerpen, atau esaimu:
Syarat Mengirim Naskan ke Jurnal Literasi #KampusFIksi
- Penulis menjamin orisinilitas karyanya.
- Karya belum pernah dipublikasikan dalam bentuk apa pun (cetak atau digital).
- Setiap naskah yang dimuat akan mendapatkan fee: cerpen Rp 250.000; puisi Rp 200.000; dan esai Rp 200.000.
- Bila satu bulan sejak pengiriman tidak dimuat atau tidak mendapatkan informasi akan dimuat maka otomatis naskah tersebut tidak akan dimuat.
- Hak eksklusif naskah sepenuhnya milik penulis.
- Panjang cerpen maksimal 8 halaman 1.5 spasi, esai maksimal 4 halaman 1.5 spasi (margin 4 atas, 3 bawah, 4 kiri, 3 kanan). Dan puisi dikirim 5-10 puisi per pengiriman.
- Genre dan tema cerpen dan puisi bebas, boleh nyastra atau ngepop. Esai diutamakan analitis, aktual, namun nyantai dibaca. Temanya bebas dan boleh “nakal”.
- Tulisan dikirim ke email: gerobaknaskah@basabasi.co. Pada subjek email, beri keterangan kategori naskah (puisi, cerpen, atau esai).
- Sertakan data diri (nama lengkap, akun media sosial dan foto pribadi) dan keterangan lain yang dirasa perlu.
- Fee akan ditransfer selambatnya dua minggu setelah pemuatan.
- Penulis boleh mengirimkan karya sebanyak-banyaknya dan boleh jadi akan sering dimuat jika lulus seleksi kurator jurnal ini.
- Semua tulisan di situs ini bebas di-share.
Tim Kurator Jurnal Literasi
Ketua: Edi AH Iyubenu
Penjaga Cerpen: Nisrina Lubis, Muhajjah Satriani
Penjaga Puisi: Ahmad Muchlis Amrin
Penjaga Esai: Edi AH Iyubenu
Penjaga Koreksi: Qurratul Ayun
Administrasi: Avifah Ufah
Info Absurditas Kata Lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Lowongan Cerpen, Puisi, dan Esai Jurnal Literasi #KampusFiksi Basabasi.co (Hari H 17 April 2015)"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar