Lomba Menulis Blog YouthWrite merupakan
lomba menulis di blog dengan tema Kesehatan Reproduksi Remaja.Tuliskan pengetahuan, aspirasi dan ide-ide kreatifmu tentang kesehatan reproduksi dan seksual remaja ke dalam tulisan pendek.
Lomba Menulis Blog YouthWrite akan memilih 5 pemenang untuk ditampilkan di blog Unala dan mendapatkan hadiah berupa uang tunai Rp 250.000 dan goody bag Unala!
Syarat dan Ketentuan
#YouthWrite Lomba Menulis Terbaru
- Kompetisi Menulis Blog Unala dibuka pada 2 Oktober 2015 dan ditutup pada 30 Oktober 2015. Kompetisi diumumkan lewat www.unala.net serta Facebook (Unala Youth), Twitter (@UnalaYouth) dan Instagram (UnalaYouth).
- Kompetisi terbuka untuk peserta remaja berusia 15-24 tahun yang berdomisili di provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
- Peserta mendaftar (dengan melampirkan kartu identitas dan mengisi formulir pendaftaran) dan mengirimkan karya tulisannya lewat www.unala.net/youthwrite atau hi@unala.net paling lambat tanggal 30 Oktober 2015.
- Lima (5) pemenang akan diumumkan lewat www.unala.net serta Facebook, Twitter dan Instagram pada 6 November 2015.
- Setiap pemenang akan dihubungi oleh Unala dan berhak mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 250.000 (ditransfer ke rekening masing-masing) dan goody bag Unala (dikirimkan ke alamat masing-masing/diambil ke kantor Unala di Timoho Regency Kav. A-3, Jl. Kenari, Muja Muju, Umbulharjo, Yogyakarta 55165).
- Karya pemenang akan dimuat di blog Unala, www.unala.net, sepanjang November 2015.
- Tulisan harus membahas salah satu dari tema di bawah ini:
- Kesehatan reproduksi dan seksual: Infeksi Menular Seksual (IMS), perilaku seksual yang sehat, mitos tentang seks, layanan kesehatan reproduksi dan seksual yang ramah remaja, dan lain-lain.
- Tubuh dan pubertas: perubahan fisik yang dialami saat pubertas, menstruasi, body image (nyaman dengan tubuh sendiri), menjaga kesehatan dan kebersihan tubuh, masa subur, dan lain-lain.
- Cinta: pacaran sehat, menghormati pasangan, mengelola dorongan seksual, mencegah dan mengatasi kekerasan dalam pacaran (KDP), kehamilan tidak direncanakan (KTD), dan lain-lain. HIV dan AIDS: memahami, mencegah dan menangani HIV/AIDS, berdampingan dengan ODHA (orang dengan HIV/AIDS), dan lain-lain.
- Panjang tulisan yang diikutsertakan adalah satu (1) halaman (±500 kata).
- Penulisan sesuai dengan EYD (ejaan yang disempurnakan) dengan gaya penulisan bebas.
- Format tulisan bebas, sesuai dengan kreativitas peserta.
- Tulisan harus informatif, tidak vulgar dan tidak mengandung rasisme atau diskriminasi terhadap kelompok tertentu.
- Tulisan harus berdasarkan informasi dan fakta yang valid, terpercaya dan bisa dipertanggungjawabkan.
- Tulisan harus karya asli peserta. Apabila ada kutipan dari tulisan lain, cantumkan sumber informasi.
Buat kamu yang mau ikutan jangan lupa unduh dulu formulir pendaftarannya di
Unduh Formulir #YouthWrite selamat berlomba ya. *Sumber
lomba blog terbaru ini diambil dari:
Unala.
Info Absurditas Kata Lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "#YouthWrite Lomba Menulis Kesehatan Reproduksi Remaja - Unala Blog Competition 2015"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar