Falasido Jilid X - UI merupakan
lomba menulis esai terbaru Himpunan Mahasiswa Program Studi Ikatan Keluarga Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia.
Tema
lomba menulis esai ini adalah "Peranan Bahasa Indonesia Dalam Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN."
Ketentuan Umum
- Peserta merupakan mahasiswa jenjang Diploma atau Sarjana Strata 1 yang terdaftar di perguruan tinggi negeri atau swasta yang di seluruh Indonesia, dari sabang sampai meroke
- Naskah esai yang dikirimkan merupakan hasil karya perorangan bukan kelompok
- Naskah esai yang di ikut sertakan belum dipublikasikan di media cetak atau elektronik serta belum diikutsertakan dalam perlombaan lain.
- No Plagiat
- Segala tindakan plagiarisme akan didiskualifikasi.
- Peserta hanya diperbolehkan mengirim satu esai.
- Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran, bisa di download disini
- Pemenang akan diumumkan pada tanggal 20 Oktober 2016 melalui jaring pribadi dan diumumkan melalui laman resmi Falasido Jilid X.
- Hadiah akan diserahkan dalam rangkaian acara seminar Falasido Jilid X pada tanggal 27 Oktober 2016 di Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB), Kampus UI Depok.
- Peserta yang ikut mendaftar dalam lomba esai 2016 di UI ini akan dikenakan biaya pendaftaran sebesar Rp50.000,00.
- Keputusanjuri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
Tatacara Mendaftar
- Tahap pendaftaran dibuka mulai tanggal 1 Agustus sampai pada tanggal 1 Oktober 2016 (pukul 23.59 WIB)
- Peserta mengisi formulir secara daring (online) di http:// bit.ly/pendaftaranlombafalasido
- Peserta yang sudah mendaftar harus segera mentransfer biaya pendaftaran (maks. 2x24 jam).
- Biaya pendaftaran peserta sebesar Rp50.000,00
- Pembayaran melalui ATM dapat ditransfer melalui rekening Bank BNI 0377996964 a/n
- Wahyu Kumala Ratri
- Tahap pengumpulan karya dimulai dari 14 Agustus sampai pada tanggal 1 Oktober 2016.
- Karya dikumpulkan melalui surel resmi Falasido Jilid X (falasidouniversitasindonesia@gmail.com)
- Surel yang dikirimkan berisi karya dalam bentuk lampiran dan bukti transfer dalam
- bentuk foto.
- Surel dikirimkan dengan subjek “#lombaesai nama lengkap_universitas asal_judul
- karya”. Contoh : “#lombaesai Raudra Rachmi_Universitas Pamulang_MEA dan
- fungsinya”.
Susunan Naskah Esai
- Judul Esai beserta nama penulis dan universitas asal.
- Pendahuluan: berisi pengantar dan analisis masalah.
- Isi: berisi gagasan, masalah, kondisi bahasa Indonesia di tingkat MEA, solusi serta tanggapan mengenai potensi bahasa Indonesia.
- Penutup: berisi kesimpulan esai.
- Daftar pustka
Kriteria Penilaian
- Pemahaman penulis terhadap topik tulisan.
- Argumentasi yang kuat.
- Keaslian naskah esai.
- Kepatutan naskah esai.
Ketentuan Lomba Menulis Esai
- Esai harus berdasarkan tema, yaitu “Peranan Bahasa Indonesia dalam Menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN”.
- No Sara
- No Pornografi
- Diperbolehkan menggunakan referensi dengan mencantumkan sumber di akhir tulisan.
- Diperbolehkan mengutip dari sumber yang terpercaya.
- Penulisan harus menggunakan bahasa Indonesia sesuai dengan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI)
- Judul esai ditulis di tengah (center) menggunakan bentuk huruf Times New Roman, ukuran 14, dan ditebalkan (bold).
- Nama dan asal universitas ditulis di tengah (center) menggunakan bentuk huruf Times New Roman, ukuran 12, dan ditebalkan (bold).
- Format dokumen dengan ukuran kerta yang dipergunakan adalah A4 Margin atas 4 cm, Margin kiri 4 cm, Margin kanan: 3cm, Margin bawah 3 cm, Huruf Times New Roman, Ukuran dalam huruf, 12 point space 1,5
- Isi esai maksimal 1.500 kata (tidak termasuk judul, nama dan asal universitas, serta
- referensi).
- Peserta yang tidak melengkapi ketentuan akan didiskualifikasi.
Hadiah Lomba
- Juara 1 Rp750.000 + plakat + sertifikat
- Juara 2 Rp500.000 + plakat + sertifikat
- Juara 3 Rp250.000 + plakat + sertifikat
Kontak Panitia
Himpunan Mahasiswa Program Studi Ikatan Keluarga Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia.
085921250175 (Anisa NZ),
Twitter dan Instagram: @FalasidoUI, atau akun
line OA: @jnb0642i
Website: falasidoui.com.
Buat SObat yang jagoan menulis esai, silakan ikutilah
lomba menulis esai terbaru ini. Selamat berlomba semoga menjadi juara. Sumber:
Lomba
Info Absurditas Kata Lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Falasido Jilid X Universitas Indonesia Lomba Menulis Esai Terbaru 2016 (DL Oktober 2016)"
Post a Comment
Berkomentar memakai akun Blogger akan lebih cepat ditanggapi, berkomentar memakai akun Facebook tergantung radar :D Terima kasih telah berkomentar